Jumat, 23 Oktober 2015

Aku versus Lirik lagu buatan Mao!!

Seperti yang kubilang, blog ini bukan blog fansub. Hanya blog biasa :v Yang pas iseng nge-post hasil belajar encode "High School Star Mu", justru banyak yang komen minta lanjut~~~ wkwkwk, makasih. ya? Nyaman enggak sih, hasil kerja pribadiku buat di tonton? Biar enggak kena spam postingan gak guna, seriusan ... pantau aja di FP Ikemen Zone ... wkwkwkwk

Btw, hahaha~~ karena ini emang blog pribadi, kali ini aku mau curhat sama diriku di masa depan. www~~ enggak ada postingan garapan di sini.

Pas aku posting hasil terjemahan lagu, ada yang bilang hasil terjemahan laguku "puitis", "cantik", dan ada yang bilang aku pintar cari kata-kata yang sesuai dengan irama lagu aslinya. Hahaha, terima kasih banyak pujiannya. Contoh kecilnya ini -> Lirik terjemahan "White Tree"

Taaaapiii~~~ diantara sekian banyaaaaak penyanyi jepang yang kukenal, lirik hasil karya vokalis Shido (SID) itu yang puaaaling susah buat diterjemahin. Iih!! Aku belajar bahasa Jepang aja demi buat bisa ngartiin lagunya Mao, tuh.

Mao saat enggak nyanyi. wahahaha

Nah, makanya, aku niat mau coba nerjemahin semua lagu SID. Jelas pakai versi dan gayaku sendiri :'3 Mungkin di Jpop--asia atau di blog lain udah ada. Tapi, ini demi kepuasan pribadi. Juga demi target diri sendiri. Rasanya kalau bisa artiin lagu Mao, itu, heeem~~ buangga bangeet.

Oke, aku bakalan posting urut dari album pertama mereka, terus ke single, terus ke lagu khusunya.
Pas banget lagu pertama judulnya "Ajisai" yang artinya "Bunga Panca Warna". Hohoho~~ itu bunga favoritku!!

Let's Fight!! Mao!! Kakatte koi (9 'v')9 Aku bisa kalahin kamoeh!!

Sosok Mao, pas pertama kali aku kagumi

(Ow, ikemen, da!!) -At least for meh 'x' --

Tidak ada komentar:

Posting Komentar